
Seringkali fokus orang berdoa itu hanya untuk meminta Tuhan memenuhi apa yang menjadi kebutuhan dan keinginan kita sehari-hari, sehingga secara sadar atau tidak sadar, kita hanya mencari Tuhan di saat kita butuh saja.
Doa merupakan salah satu cara kita berkomunikasi dengan Tuhan. Saat berdoa, kita menundukkan hati dan memusatkan pikiran kita kepada Tuhan. Di dalam doa, kita bisa menceritakan segala sesuatunya kepada Tuhan, termasuk tiap masalah kehidupan atau pergumulan yang kita hadapi. Selain itu, isi doa juga dapat berupa ucapan syukur atau pengakuan dosa kita kepada Tuhan.
Alkitab mencatat betapa doa itu penting, berkuasa, dan bisa mendatangkan mujizat atas hidup kita. Misalnya, Musa berdoa dan laut Teberau terbelah dua, hujan turun setelah Elia berdoa setelah 3,5 tahun lamanya tidak terjadi hujan, dan masih banyak mujizat lain terjadi karena kuasa kekuatan doa.
Berikut adalah beberapa alasan lain kenapa doa perlu rutin kita lakukan setiap hari seperti berikut ini:
#1 Mendekatkan Diri Kita dengan Tuhan
Doa bukanlah aturan atau kewajiban yang dibebankan kepada kita, tapi Tuhan ingin kita berdoa untuk membangun hubungan kita dengan Tuhan
#2 Menunjukkan Ketidakberdayaan Kita di Hadapan Tuhan
Ketika kita berdoa dengan sungguh-sungguh, hati kita berharap belas kasih Allah. Doa yang benar dipanjatkan oleh tiap orang yang mengakui ketidakmampuan dirinya dan kesanggupan Allah dalam memberkatinya.
#3 Menguatkan Iman
Ada berbagai masalah dan pencobaan yang harus kita hadapi selama kita hidup. Sehingga penting sekali bagi kita berdoa agar kita mendapatkan kekuatan Tuhan sebelum menjalani aktivitas/kegiatan sehari-hari.
Untuk mendukung usaha pelayanan Gereja, Shiftsoft dapat membantu Gereja dalam menyediakan akses layanan doa bagi Jemaat. Segera diskusikan kebutuhan Gereja Anda bersama kami!