Aplikasi Shiftsoft diciptakan dengan konsep sistem yang terintegrasi dari hulu ke hilir. Setiap data yang ada akan digunakan dalam berbagai macam proses satu dengan yang lain. Misalnya data ulang tahun akan digunakan untuk proses pengucapan selamat ulang tahun, data digital ID digunakan untuk absensi Ibadah dan kartu keluarga akan digunakan untuk dapat memesan tempat duduk.
Selain itu, aplikasi Shiftsoft juga diciptakan untuk dapat berkomunikasi dengan sistem / aplikasi lain yang mungkin sudah berjalan di Gereja. Hal ini dimungkinkan dengan adanya fitur import / export menggunakan file Excel, open API Shiftsoft yang sangat aman maupun adanya QR Code yang dapat discan.
Hal ini tentunya memberikan kenyamanan bagi tim admin Gereja baik dalam proses migrasi maupun dalam menjalankan Aplikasi Shiftsoft.